Polres Gunungkidul Lakukan Berbagai Persiapan Pengamanan Menghadapi Libur Hari Raya Idul Fitri 1445H

Gunungkidul, Suaradjogja.co -- Menghadapi kesiapan libur hari raya Idul Fitri 1445H Polres Gunungkidul melakukan berbagai persiapan pengamanan yang akan dilakukan bersama instansi terkait serta melibatkan organisasi kemasyarakatan dan relawan.
Hal tersebut diungkapkan Kapolres Gunungkidul dalam Jum'at Curhat bersama warga dusun Wonosari, Wonosari, Gunungkidul, Jum'at, 29/3/2024.

Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri,S.I.K, dalam Jum'at Curhat yang didampingi oleh PJU Polres Gunungkidul, menyampaikan tentang pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan terutama pada saat pagi hari, dimana masih terjadinya perang sarung di beberapa wilayah yang memicu terjadinya perkelahian bahkan sampai menimbulkan korban.

"Kita semua ingin suasana yang aman, nyaman dan tentram dalam berpuasa terlebih sebentar lagi kita akan bersama-sama seluruh umat muslim merayakan hari kemenangan yaitu Idul Fitri 1445H, maka perlu kita lakukan berbagai langkah untuk menjaga kamtibmas tersebut sehingga aman dan kondusif" ucap Kapolres Gunungkidul.

Dalam pelaksanaan pengamanan lebaran yang nantinya akan dilaksanakan Operasi Ketupat Progo 2023, Polres Gunungkidul akan menyiapkan pos pengamanan dan pelayanan serta menempatkan personel di beberapa lokasi sehingga mudah dalam menjangkau dan melayani masyarakat.

(Redaksi)

Posting Komentar

0 Komentar