Sleman - Unit Samapta Kepolisian Polsek Gamping berhasil gagalkan sekelompok remaja yang diduga ingin menggelar balap liar. Dalam keterangan yang telah di publikasikan oleh humas, jika sekelompok remaja tersebut usai diperiksa kemudian dihimbau untuk pulang kerumah masing - masing, seperti keterangan berikut.



Unit Patroli Samapta Polsek Gamping bersama Bhabinkamtibmas Balecatur menerima laporan dari warga, adanya sekelompok remaja yang hendak balapan liar di Jl.Baru yang menghubungkan antara Dusun Gamol Balecatur Gamping dengan Dusun Gancahan Sidoarum Godean. Jumat,12/01/2024.


Terpantau anak-anak remaja yang hendak melakukan aksi balapan liar kita data, berikan edukasi dan pembinaan, agar tidak melakukan aksi balap liar yang mengganggu ketertiban umum, membahayakan pengendara lain dan juga dirinya sendiri, kemudian kita arahkan untuk membubarkan diri pulang ke rumah masing masing dengan tertib.

(Redaksi)